Warga Desa Pasuluhan Kec Walantaka Apresiasi Kinerja Kodim 0602 Serang Telah Membangun Sumber Air Bersih

SERANG, tagar69.com —

Sejumlah 2.664 titik tersebar di seluruh Indonesia di resmikan secara bersamaan melalui Video Konferensi(VICON) diikuti secara langsung oleh Kodim 0602 Serang.

Acara berlangsung di Kelurahan Pasuluhan, Kecamatan Walantaka, Kota Serang, Provinsi Banten, pada 30/07/24.

Turut hadir dalam acara Dandim 0602 Serang Kolonel Inf Mulyo Junaidi, Danrem 064MY Brigjen TNI Fierman Sjafirial Agustus, Kapolresta Serang, Kasiter Korem 064/MY, Camat Walantaka, Pasiter Kodim 0602/Serang, Danramil Walantaka, Ketua Persit Koorcab Rem 064/MY, Ketua Persit KCK PD XXXIV Kodim 0602/Serang, Kapolsek Walantaka dan Lurah Pasuluhan serta elemen masyarakat .

“Alhamdulillah, kami sangat mengapresiasi Kodim 0602 Kota Serang yang telah menyediakan fasilitas air bersih di kelurahan kami. Program sumber air bersih TNI AD Manunggal ini sangat bermanfaat bagi warga kami,” ujar Junaedi, Camat Walantaka.

Junaedi menambahkan, “Sekali lagi, saya ucapkan terima kasih dan apresiasi yang tinggi. Semoga masyarakat Kelurahan Pasuluhan, khususnya di wilayah RT03 RW04, dapat menjaga dan memelihara program Air Bersih ini.”

Ia juga berharap program ini akan terus berkembang. “Alhamdulillah, baru satu titik di kelurahan kami. Kami berharap ke depannya akan ada penambahan,” tambahnya.

Salah satu warga, Aminah, turut menyampaikan rasa terima kasihnya. “Kami sangat berterima kasih kepada Kodim 0602 yang telah berpartisipasi dalam menyediakan sumber air bersih,” ungkapnya.

Junaedi juga menyatakan bahwa masyarakat sangat mendukung program ini. “Mulai dari persiapan pembangunan hingga peresmian, antusiasme mereka sangat tinggi. Harapannya, program ini bisa berjalan dengan lancar dan berkesinambungan. Setelah ini, semoga ada kelanjutan dari program-program yang sudah diberikan oleh TNI AD.”

Junaedi menutup dengan harapan bahwa program ini akan terus berlanjut dan memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat.(*)

Baca Juga: